10/7/16

Cara membuka Situs yang Diblokir Server

Cara membuka Situs yang Diblokir Server

Kita merasa dibatasi dengan adanya pengurangan hak akses oleh server. Baik block melalui protokol layer 7, web proxy, dan diblock oleh firewall server. Biasanya pada lingkup kantor, sekolah atau perusahaan yang membatasi akses seperti media sosial atau situs hiburan yang berisi konten video. Memang benar bahwa semua akses ditangan server dan hak server untuk memberikan kebijakan demi ketertiban, keamanan dan menunjang peningkatan kinerja offline para pengguna.

Pada sebuah kantor membatasi koneksi internet untuk pekerja agar meningkatkan fokus dan keseriusan kerja. Perusahaan hanya mengijinkan transfer data dan browsing untuk penyediaan informasi tambahan untuk urusan pekerjaan. Hal ini memang benar harus dilakukan, akan tetapi mengganggu jika dalam kondisi terdesak seperti ingin menghubungi client/rekan kerja/urusan pekerjaan lain yang diharuskan menggunakan media sosial. Ini merupakan hal yang membuat kesal walaupun harus menerima kondisi tersebut, ya itulah namanya sebuah kebijakan.
Mungkin banyak yang berfikir tentang bagaimana cara membuka situs yang diblokir server? apakah saya dapat membuka situs yang diblokir server? lalu, apa yang harus saya lakukan untuk membuka situs yang diblokir server?
Banyak cara untuk membuka situs yang diblokir server, contohnya dengan penggunaan proxy, mengganti DNS dan menggunakan VPN. Kamu dapat melihat tutorial Cara Melewati Internet Positif.

Tetapi cara di atas kurang efektif untuk membuka situs yang diblokir server untuk pemula, karena dibutuhkan pengetahuan tentang beberapa materi tentang jaringan internet. Kali ini Ceozo akan merekomendasikan apilikasi untuk membuka situs yang diblokir server.

Kamu bisa menggunakan Ultrasurf untuk membuka situs yang diblokir server. Dengan pemakaian yang cukup mudah dan cepat dipahami akan mempersingkat waktu untuk membuka situs yang diblokir server. Dengan apilikasi ini juga dapat digunakan untuk membuka situs yang diblokir internet positif. Silahkan download Ultrasurf dari situs resminya dibawah ini.


Setelah download dari link diatas, laltu ikuti langkah di bawah ini.
  1. Jalankan Ultrasurf dan dibawah tampilan apilikasi terdapat Listen : 127.0.0.1:9667 sebagai proxy yang akan digunakan.
  2. Ubah proxy pada PC atau bisa juga langsung pada browser menjadi 127.0.0.1 dengan port 9667
Cara membuka Situs yang Diblokir Server
Tampilan mengubah proxy pada Mozzilla Firefox
Setelah mengikuti langkah diatas, cobalah untuk mengunjungi situs yang diblokir server, dengan mudahnya situs yang diblokir server dapat dibuka. Tetapi perlu diingat bahwa cara ini Saya sarankan untuk digunakan dengan bijak, artinya tidak gunakan secara berlebihan untuk keperluan pribadi dengan melanggar kebijakan server dan jangan digunakan untuk membuka situs porno, judi online dll. yang dapat merugikan diri sendiri dan orang lain. Semua dampak menggunakan apilikasi serta tutorial ini, sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna. Jadi gunakan dengan bijak dan jadilah orang yang tidak dibutakan oleh teknologi.

Bagikan dengan :


Cara membuka Situs yang Diblokir Server
4/ 5
Oleh

Kerja capek, nganggur lebih capek. Hidup bingung mau ngapain, ya asal nulis aja deh.

4 komentar

Wah keren mas, bisa buat nonton itu :v

cara ini yang beberapa kali di ajarkan suhu ane di kantor

yap, cara ini paling mudah dari pada harus mencari proxy terlebih dahulu

Harap berkomentar sesuai topik.
Gunakan bahasa yang sopan dan mudah dimengerti.
Dilarang keras promosi atau mengedarkan sebuah produk.
Gunakan Ceozo Messenger untuk respon cepat.

EmoticonEmoticon